TitiknolKaltara

Lantik 192 ASN, Gubernur Zainal: Kalau Kerja Ikhlas tak akan Bosan dan Capek

70
×

Lantik 192 ASN, Gubernur Zainal: Kalau Kerja Ikhlas tak akan Bosan dan Capek

Sebarkan artikel ini

Gubernur Kaltara Zainal A Paliwang menyaksikan salah satu ASN yang dilantik menandatangani berita acara pelantikan, Jumat (11/8/2023) di Tanjung Selor, Bulungan. TITIKNOL.ID

TITIKNOL.ID, TANJUNG SELOR – Gubernur Kalimantan Utara Zainal A Paliwang melantik 192 pejabat Aparatur Sipil Negara (ASN) berbagai jenjang jabatan dan kepangkatan, dan meminta mereka bekerja ikhlas, pantang menyerah, dan tidak menyalahgunakan kewenangan yang telah diberikan.

“Kalau kerjanya ikhlas, insyaallah tidak akan merasa bosan dan capek,” kata Gubernur Kalimantan Utara Zainal A Paliwang di Tanjung Selor, Jumat.

Dirincikan, pejabat yang dilantik mencakup 96 orang pejabat administrator (eselon tiga ), 53 orang pejabat pengawas (eselon empat), sembilan orang pejabat pengawas sekolah, dan 34 orang pejabat kepala sekolah.

Gubernur Kalimantan Utara meminta pelantikan dimaknai sebagai sarana memperlancar pelaksanaan tugas pemerintahan, pembangunan, dan pelayanan publik.

Pejabat yang dilantik diminta segera menyesuaikan mekanisme kerja tugas dan fungsi di tempat kerja baru.

“Segera susun program kerja dan ciptakan inovasi,” ujar Gubernur Kalimantan Utara.

Zainal A Paliwang mengatakan momentum pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan, dapat menjadi suntikan semangat baru dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Ia meminta ASN bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja ikhlas untuk kemajuan daerah dan negara.

“Penting untuk menunjukkan semangat dan loyalitas menjalankan tugas dan tanggung jawab secara profesional dan proporsional, serta memastikan pelayanan publik dapat terlaksana secara baik dan optimal,” demikian Zainal A Paliwang. (red/adv)