UJI COBA – Sejumlah pemain Borneo FC saat menjalani latihan di Yogyakarta. Tim Liga 1 Borneo FC akan melakukan uji coba dengan Barito Putera yang akan digelar, Kamis (25/1/2024). TITIKNOL.ID/HO/BORNEO FC
TITIKNOL.ID – Tim Liga 1 Borneo FC akan melakukan uji coba dengan Barito Putera yang akan digelar, Kamis (25/1/2024).
Laga ini akan digelar di Yogyakarta guna menghadapai Liga 1.
Uji coba yang akan digelar dengan anak asuhan Rahmad Darmawan ini setelah pemain Borneo FC menjalani latihan.
Pekan lalu, anak asuhan Pieter Huistra menjalani uji coba dengan tim Liga 3 Serpong City yang berakhir 8-0.
Manajer Borneo FC, Dandri Dauri melalui laman tim mengatakan, keinginan uji coba ini datang dari kubu Pangeran Antasari, julukan Barito Putera, karena saat inii tim asuhan Rahmad Darmawan itu, juga tengah menjalani latihan di Yogyakarta.
“Jadi manajemen Barito Putera menghubungi kami dan meminta ada latihan bersama. Setelah kami bicarakan dengan tim pelatih, akhirnya kami sepakat untuk uji coba di tanggal 25 Januari nanti,” ujar Dandri.
Ada beberapa alasan mengapa Borneo FC menerima tawaran uji coba Barito Putera.
Salah satunya adalah kekuatan lawan yang setara, karena sama-sama berasal dari tim Liga 1. Kemudian kedua tim juga sudah bertemu musim ini, baik di putaran pertama maupun kedua.
“Kubu Barito Putera juga mengaku kesulitan mencari lawan tanding yang sepadan di Jogjakarta. Itu mengapa mereka mengajak kami dalam uji coba nanti,” terang Dandri lagi.
Menurut Dandri, kemungkinan besar uji coba lawan Barito Putera adalah yang terakhir dilakoni Borneo FC, karena lanjutan Liga 1 sudah dimulai awal Februari.
“Jadi tim pelatih bisa membenahi kekurangan dalam tim jelang lawan Persija usai uji coba dengan Barito Putera. Kami tak melihat hasil dari uji coba nanti, karena tujuan kami adalah evaluasi hasil latihan selama ini,” ujarnya. (*)