TITIKNOL.ID – Kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dialami selebgram Cut Intan Nabila (23) terus bergulir di Polres Bogor.
Teranyar, Cut Intan Nabila telah menjalani pemeriksaan kasus KDRT yang melibatkan suaminya, Armor Toreador (25).
Cut Intan Nabila memberikan keterangan kepada polisi pada Rabu (14/8/2024).
“Sudah semalam selesai (dimintai keterangan),” kata Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, Kamis (15/8/2024).
Kapolres Bogor pun mengungkap kondisi terkini Cut Intan Nabila.
AKBP Rio Wahyu Anggoro menjelaskan bahwa kondisi psikologis Intan masih perlu penanganan.
“Secara psikologi belum (membaik),” ujarnya.
Saat ini, kepolisian terus melakukan penyelidikan kasus KDRT ini.
Polisi akan menjadikan kasus KDRT terakhir yang viral jadi pertimbangan hakim memutuskan hukuman Armor.
“Paling itu nanti jadi pertimbangan hakim, kita kasus yang kemarin,” tuturnya.
Armor Toreador diketahui tak membantah tuduhan KDRT yang dilakukannya terhadap sang istri.
Armor mengaku siap menjalani proses hukum.
“Saya sudah tidak akan melakukan pembelaan apa pun. Saya mengakui saya salah. Saya siap berjanji melaksanakan proses hukum dengan sebenar-benarnya,” ujarnya. (*)