Olahraga

Jadwal Leg 2 Championship Series Liga 1 Borneo FC vs Madura United, Misi Balas Dendam Pesut Etam di Batakan

42
×

Jadwal Leg 2 Championship Series Liga 1 Borneo FC vs Madura United, Misi Balas Dendam Pesut Etam di Batakan

Sebarkan artikel ini

Pertandingan Borneo FC vs Madura United akan digelar pada Minggu 19 Mei

Pemain Borneo FC vs Madura United, (HO/Istimewa)

TITIKNOL.ID – Ulasan jadwal dan jam tanding Leg 2 Babak Championship Liga 1 antara Borneo FC vs Madura United.

Pertandingan Borneo FC vs Madura United akan digelar pada Minggu 19 Mei di Stadion Batakan, Balikpapan.

Laga Borneo FC vs Madura United akan kick off pada pukul 19.00 WIB.

Jalannya laga Borneo FC vs Madura United akan disiarkan secara langsung melalui Stasiun TV Indosiar.

Borneo FC bertekad membalas dendam atas kekalahan pada Leg pertama.

Pesut Etam takluk 0-1 dari tuan rumah Madura United FC

Satu-satunya gol lawan yang mengakibatkan kekalahan tercipta di menit ke-77 lewat eksekusi penalti pemain asing Hugo Gomes.

Ini menjadi kekalahan menyakitkan bagi Borneo FC di fase krusial seperti saat ini.

Kekalahan ini membuat tim dengan warna kebesaran oranye harus kerja lebih keras lagi untuk dapat lolos ke partai final dimana di Leg 2 harus menang setidaknya dengan selisih dua gol.

Kekalahan ini juga menjadi kekalahan kelima secara beruntun yang dicatat Borneo FC dimana empat kekalahan beruntun sebelumnya dicatat di penghujung regular series.

Para pemain Borneo FC Samarinda kini semakin percaya diri menghadapi laga berikutnya melawan Barito Putera yang akan digelar 30 Juli mendatang-TITIKNOL.ID/HO/BORNEO FC

Termasuk kekalahan 0-4 dari Madura United saat tampil di Stadion Batakan, Balikpapan yang jadi kandang Borneo FC saat ini.

“Laga yang sangat bagus dan menarik. Kedua tim bermain sangat baik. Kami juga sudah mencoba persembahkan yang terbaik di laga ini,” kata pemain Borneo FC, Angga Saputro.

Dengan hasil ini, tentunya ada dua misi yang dikibarkan Pesut Etam di laga leg kedua nanti.

Yang pertama tentunya adalah wajib menang untuk dapat tiket ke final serta tentu sekaligus misi revans atas kekalahan 0-4 dari laga di penghujung regular series.

Di sisi lain, pelatih Borneo FC, Pieter Huistra mengatakan jika laga leg pertama semi final ini adalah laga yang sulit.

Baca Juga:   Otorita IKN akan Tertibkan Bangunan di Atas Tahun 2022, Camat Sepaku: Prioritas Pinggir Jalan

“Madura United di babak pertama bermain sangat kuat. Dan di babak kedua kami tampil lebih baik,”

“Kita masih punya peluang di leg kedua nanti. Semoga kita lebih baik lagi saat laga di Stadion Batakan,” kata Pieter Huistra. (*)