Korban Mirza (6) sempat dibawa ke Klinik dokter Muhammad Haris Pantai Lango PPU. Ia tewas setelah tenggelam, Selasa (30/5/2023). TITIKNOL.ID/HO
TITIKNOL.ID,PENAJAM– Seorang bocah yang bernama Mirza (bukan Irsan) berusia 6 tahun akhirnya ditemukan tak bernyawa di dekat jembatan Pantai Lango, Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).
Sebelumnya, Mirza yang merupakan warga RT 05 Pantai Lango ini hilang setelah bermain bersama teman-temannya, Selasa (30/5/2023) sekitar pukul 15.30 Wita.
Mirza dari anak pasangan Zainal (45) Amaliah (43) sempat dilakukan pencarian di sekitar rumah korban.
Warga bersama BPBD PPU melakukan pencarian di dekat jembatan Pantai Lango dan wilayah sekitarnya.
Sekitar pukul 17.30 WITA , salah seorang warga yakni Ardi melakukan penyelaman ke dasar laut di dekat jembatan Pantai Lango.
Kemudian ia menemukan korban didasar laut dan langsung mengangkat korban ke permukaan dan di bawa ke rumah orang tua korban.
Kemudian korban dibawa ke salah satu Klinik yang ada di Jenebora yaitu Klinik dokter Muhammad Haris dan dinyatakan meninggal dunia.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD PPU, Nurlaila mengatakan, korban ditemukan warga saat dilakukan pencarian.
Ia mengatakan, saat ini korban telah berada di rumah duka untuk dilakukan persiapan pemakaman yang rencananya akan dilakukan malam ini juga. (*)