Titiknol IKN

Kunjungi IKN, Hotman Paris Berharap Jadi Orang Pertama yang Diundang Makan Malam di Istana Negara

60
×

Kunjungi IKN, Hotman Paris Berharap Jadi Orang Pertama yang Diundang Makan Malam di Istana Negara

Sebarkan artikel ini
Pengacara ternama Hotman Pasris Hutapea mengunjungi Ibu Kota Negara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara, Minggu (9/2/2025) hari ini. (Instagram @hotmanparisofficial)

TITIKNOL.ID – Pengacara sekaligus pebisnis Indonesia yang terkenal dengan gayanya yang flamboyan, Hotman Paris, diketahui mengunjungi Ibu Kota Negara (IKN) pada Minggu (9/2/2025) hari ini.

Pengacara yang dikenal dengan gaya hidup mewah itu diketahui mengunjungi IKN di Kabupaten Penajam Paser Utara dari unggahan video di akun Instagram pribadinya @hotmanparisofficial,

Pada awal pembukaan video tersebut, Hotman Paris mengungkapkan bahawa ia tengah di Istana Negara IKN, tepatnya di depan Istana Negara.

“Hotman lagi di IKN, Ibu Kota Negara. Ini adalah Istana Negara. Nanti rumah Pak Prabowo akan di sana,” katanya mengawali video tersebut.

Ia pun berharap, nantinya ia bisa jadi yang pertama diundang untuk makan malam di Istana Negara.

“Mudah-mudahan Pak Prabowo masih ingat sama pengacaranya, temannya berkonsultasi selama 25 tahun. Kalau dia pindah, saya berharap, aku yang pertama diundang untuk makan malam di Istana Negara,” lanjut Hotman Paris.

Hotman Paris juga memperlihatkan sejumlah proyek pembangunan di IKN, mulai dari rumah dinas para menteri, Excelso, Kantor Kementerian PUPR, hingga Universitas Gunadarma.

Dikatakan Hotman Paris bahwa kedatangannya ke sana untuk meninjau lokasi pembangunan Holywings.

“Aku mau bikin klub di sini, biar dansa. Kalau enggak stres Pak, enggak ada tempat berdansa. agar aku sering ke sini,” ujarnya.

“Jadi, Hotman di sini lagi cari tempat untuk berdansa, untuk membangun Holywings,” lanjut Hotman.

Di akhir video, Hotman Paris berharap pembangunan IKN terus dilanjutkan.

“Ternyata IKN sudah hampir rampung, lanjutkan IKN, mantap Pak Prabowo,” tutupnya. (*)