Balikpapan

DPRD Desak Penggunaan Bus Saum di Balikpapan Kaltim, Cocok Dipakai untuk Pelajar dan Wisatawan

60
×

DPRD Desak Penggunaan Bus Saum di Balikpapan Kaltim, Cocok Dipakai untuk Pelajar dan Wisatawan

Sebarkan artikel ini

Tentu saja Bus Saum harus beredar pada titik-titik sekolah dan ditambah dengan regulasi yang kuat agar tidak dipersoalkan dan jadi solusi jalan keluar menangkal kemacetan lalu-lintas. 

TITIKNOL.ID, BALIKPAPAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Balikpapan mengusulkan Bus Sarana Angkutan Umum atau yang istilah populernya disebut Bus Saum, baiknya digunakan untuk mengantar anak sekolah dan turis yang berwisata di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. 

Hal ini disampaikan oleh Kamaruddin Ibrahim anggota Komisi III DPRD Balikpapan menanggapi keberadaan Bus Saum di Kota Balikpapan pada Senin (1/7/2024). 

Dia tegaskan, penggunaan Bus Saum bagi kalangan pelajar sangat cocok. Karena setiap jam masuk sekolah dan pulang sekolah terjadi penumpukan di jalan raya hingga akhirnya membuat kemacetan lalu-lintas. 

Bus Suam jadi solusi untuk mengurangi jumlah kendaraan bermotor di jalan raya Balikpapan. Bus Saum mengangkut dan mengantarkan para pelajar ke sekolah. Baik itu untuk pulang dan pergi dari sekolah. 

Tentu saja Bus Saum harus beredar pada titik-titik sekolah dan ditambah dengan regulasi yang kuat agar tidak dipersoalkan dan jadi solusi jalan keluar menangkal kemacetan lalu-lintas. 

“Regulasinya harus kita atur dahulu. Misalnya anak sekolah itu harusnya begini, master poinnya jam segini, ini dari sini ke sini, kalau telat bagaimana dan lain sebagainya. Kalau regulasi dan aturan kita nggak kuat, ya percuma saja ada bus, tetap saja diantar orangtuanya,” tegas Kamaruddin. 

Untuk wisatawan juga perlu difasilitasi Bus Saum untuk mengantarkan dan mengenalkan wisata di Balikpapan. Di berbagai daerah seperti Bandung dan Jakarta sudah terapkan bus keliling untuk berwisata. 

Karena itu, tegas Kamaruddin, pihak Dinas Perhubungan harus segera berkoodinasi dengan DPRD Balikpapan untuk sukseskan penggunaan Bus Saum yang tepat sasaran dan tepat guna. 

Baca Juga:   Pilot-Copilot Pesawat Smart Air Jatuh di Nunukan Diduga Masih Hidup, Tim SAR: Ada Lambaian Tangan

“Mari kita sama-sama bahas untuk bagaimana cara pemanfaatannya dan mendalami lagi efektivitasnya seperti apa,” katanya, 

Kamaruddin berharap Dishub Balikpapan dapat berkoordinasi dengan Komisi III DPRD untuk memaksimalkan program ini, baik dari segi pemanfaatannya maupun efektivitasnya. (*)