TITIKNOL.ID, PENAJAM – Pembangunan sarana dan prasarana pendukung layanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sepaku yang dimulai sejak 2024 kini telah rampung.
Gedung C empat lantai rumah sakit tersebut diresmikan langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Zainal Arifin, Selasa sore (4/2/2025).
Peresmian ini ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti sebagai simbol bahwa gedung baru RSUD Sepaku siap digunakan untuk meningkatkan layanan kesehatan masyarakat di Kecamatan Sepaku.
Dalam sambutannya, Zainal Arifin mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan gedung ini.
Ia menyebut, proyek ini bisa selesai tepat waktu berkat kerja sama Dinas Kesehatan PPU dan dukungan dari berbagai instansi terkait.
“Pembangunan RSUD Sepaku ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan layanan kesehatan. Dengan adanya gedung baru ini, diharapkan masyarakat mendapatkan pelayanan yang lebih baik dan berkualitas,” ujar Zainal.

Pria yang akrab disapa Mas Pj ini menambahkan, fasilitas kesehatan yang semakin lengkap di Sepaku tidak hanya akan meningkatkan pelayanan di kecamatan tersebut, tetapi juga berdampak pada peningkatan layanan kesehatan di berbagai puskesmas di Kabupaten PPU.
“Kami berharap keberadaan gedung ini diiringi dengan pelayanan yang lebih cepat, tepat, dan profesional. Dengan begitu, derajat kesehatan masyarakat Sepaku dan sekitarnya akan semakin meningkat,” imbuhnya.
Selain itu, Zainal juga menekankan pentingnya peran tenaga kesehatan dalam memanfaatkan fasilitas yang telah dibangun.
Dirinya berharap para tenaga medis dapat bekerja dengan dedikasi tinggi demi memberikan pelayanan yang optimal bagi masyarakat.
“Kepada tenaga medis dan seluruh jajaran rumah sakit, mari kita tingkatkan pelayanan dengan penuh dedikasi. Kesehatan adalah kebutuhan dasar masyarakat, dan kita semua bertanggung jawab dalam mewujudkan layanan yang terbaik,” tegasnya.
Bangunan baru RSUD Sepaku ini terdiri dari empat lantai yang dilengkapi berbagai fasilitas modern, seperti ruang operasi, ruang ICU, NICU, serta ruang rawat inap dari kelas III hingga VVIP.
Dengan fasilitas yang memadai, RSUD Sepaku diharapkan mampu menjadi rumah sakit rujukan yang berkualitas bagi masyarakat PPU.
Kepala Dinas Kesehatan PPU, Jansje Grace Makisurat, menjelaskan bahwa pembangunan gedung baru RSUD Sepaku menggunakan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik tahun 2024 dengan nilai Rp 71,8 miliar.
Proyek ini berhasil direalisasikan 100% sesuai dengan target waktu yang telah ditetapkan.
Selain pembangunan RSUD Sepaku, pemerintah daerah juga tengah mengembangkan fasilitas kesehatan lainnya, seperti pembangunan lantai II Puskesmas Babulu, rawat inap Puskesmas Gunung Intan, lantai II Puskesmas Petung, serta progres pembangunan Puskesmas Maridan, Sepaku I, Sepaku III, dan Semoi II.
Turut hadir dalam peresmian gedung RSUD Sepaku, Anggota DPRD Provinsi Kaltim Hartono Basuki, Direktur RS Hermina IKN, perwakilan Kejari PPU, Camat Sepaku, Kapolsek Sepaku, serta pimpinan dan tenaga kesehatan RSUD Sepaku dan puskesmas di Kabupaten PPU. (*/)